Jurusan di UNRAM Universitas Mataram 2019/2020
Daftar Fakultas dan Jurusan di UNRAM Universitas Mataram – Universitas Mataram atau yang biasa dikenal dengan sebutan UNRAM merupakan perguruan tinggi negeri yang didirikan pada tahun 1962 di kota Mataram, provinsi Nusa Tenggara Barat, Indonesia. Berdasarkan Surat Keputusan Menteri PTIP nomor 89/62 tanggal 26 Juni 1962, dibentuklah sebuah Panitia Persiapan Pendirian Universitas Negeri di Mataram, hal ini merupakan salah satu proses berdirinya Universitas Mataram.
Pembentukan panitia ini diketuai oleh Gubernur Kepala Daerah Tingkat I NTB, yaitu R. Ar. Moh. Ruslan Tjakraningrat. Pada mulanya universitas ini hanya mempunyai 1 kampus yang berlokasi di Jalan Pendidikan No. 36 Mataram. Namun seiring dengan perkembangan kampus UNRAM, sekarang universitas UNRAM telah memiliki kampus kedua dan kini telah menjadi gedung utama yaitu berada di Jalan Majapahit Mataram.
Setelah mengalami beberapa perkembangan, akhirnya Universitas Mataram ini pada tahun akademik 2011/2012 sudah memiliki 9 fakultas. Empat fakultas yang dibentuk setelah Fakultas Hukum adalah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yaitu sekitar tanggal 25 April 1981.
Kemudian pada tanggal 8 November 1991 didirikanlah Fakultas Teknik, merupakan fakultas yang didirikan sebab perubahan status Sekolah Tinggi Teknik Mataram (STTM) menjadi Program Studi Teknik Sipil. Tanggal 21 Oktober 1993 secara resmi berdiri Fakultas Teknik di Universitas Mataram. Tiga fakultas terakhir yang didirikan adalah Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) dan Fakultas Kedokteran, serta Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri.
Saat ini telah terdapat 10 Fakultas dengan 43 program studi yang terdiri dari program studi untuk jenjang sarjana dan pascasarjana. Seperti halnya kampus-kampus negeri lainnya yang ada di Indonesia, hampir semua studi yang ada di Universitas Mataram (UNRAM) sudah memiliki status akreditasi dari BAN-PT, selain banyak yang sudah memiliki akreditasi universitas ini juga terkenal akan pembelajaran kampus yang moderen, jadi kalian tidak akan merasa bosan jika berkuliah di kampus ini..
Nah, jika kalian yang berminat untuk mendaftar. dibawah ini adalah daftar fakultas dan program studi lengkap yang ada pada Universitas Mataram terbaru. Silahkan simak dan mulailah menentukan pilihan jurusan yang sesuai dengan bakat minatmu agar tidak menyesal salah pilih jurusan nantinya.
Daftar Isi Pembahasan
Daftar Fakultas dan Jurusan Universitas Mataram
Fakultas Ekonomi
- Ekonomi Manajemen
- Kepariwisataan
- Akuntansi
- Perpajakan
Fakultas Teknik
- Jurusan Teknik Sipil
- Jurusan Teknik Mesin
- Jurusan Teknik Elektro
- Jurusan Teknik Informatika
Fakultas Pertanian
- Teknologi Pertanian
- Ilmu Tanah
- Budidaya Pertanian
- Sosial Ekonomi Pertanian
Fakultas Hukum
- Ilmu-ilmu hukum
Fakultas Peternakan
- Produksi Ternak
- Nutrisi dan makanan ternak
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
- Program Studi Biologi
- Program Studi Fisika
- Program Studi Kimia
- Program Studi Matematika
- Program Studi Bahasa Inggris
- Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
- Program studi Pendidikan Pancasila dan Kewarga negaraan
- Program Studi Pendidikan Guru SD (PGSD)
- Program Studi Pendidikan Guru AUD (PGAUD)
Fakultas MIPA
- Jurusan Biologi
- Jurusan Fisika
- Jurusan Kimia
- Jurusan Matematika
Fakultas Perikanan
- Perikanan
Fakultas Kedokteran
- Kedokteran
Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri
- Program Studi Ilmu dan Teknologi Pangan
- Program Studi Teknik Pertanian
Nah itulah beberapa jurusan pada Universitas Mataram yang telah dikelompokkan menjadi beberapa Fakultas, silahkan kunjungi situs resmi Universitas Mataram untuk mendapatkan informasi pendaftaran maba / mahasiswa baru baik melalui jalur tes, umum, snmptn dan lain lain sebagainya.