Akreditasi Jurusan di UNDIKSHA Universitas Pendidikan Ganesha 2019/2020

Akreditasi Jurusan di UNDIKSHA Universitas Pendidikan Ganesha – Universitas Pendidikan Ganesha atau yang lebih di kenal dengan julukan UNDIKSHA adalah perguruan tinggi negeri yang terletak di Kota Bali, Indonesia. Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) merupakan institusi pendidikan tinggi negeri yang mencetak sumber daya manusia dalam bidang kependidikan dan non kependidikan.

Dalam bidang kependidikan, Undiksha telah menghasilkan lebih dari tiga puluh tiga ribu lulusan yang kebanyakan merupakan tenaga pendidik. Oleh sebab itu, sampai saat ini Undiksha dicap sebagai universitas yang merupakan pencetak sumber daya manusia pendidik yang terbesar di Bali.

Akreditasi Jurusan di UNDIKSHA Universitas Pendidikan Ganesha

Mulanya Undiksha merupakan sebuah Kursus B-1 untuk menyedianan Guru Bahasa Indonesia tahun 1955 dan Guru Perniagaan tahun 1957 untuk tingkat SMA. Akhirnya kedua jenis kursus tersebut digabung menjadi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Airlangga pada tahun 1962. Setelah melalui proses panjang akhirnya pada tanggal 11 Mei 2006 setelah IKIP Singaraja diubah statusnya menjadi Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) dengan Peraturan Presiden Nomor: 11/2006. Proses panjang yang ditempuh kedua jenis kursus tersebut akhirnya menjadi Undiksha.

Pada saat ini, Universitas Pendidikan Ganesha mempunyai 7 fakultas yaitu Fakultas Bahasa dan Seni, Fakultas Ilmu Pendidikan, Fakultas Hukum dan ilmu Sosial, Fakultas Matematika dan Ilmu Pendidikan Alam, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Fakultas Teknologi dan Kejuruan, dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Dari ketujuh fakultas tersebut membawahi 47 program studi.

Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) juga telah memperoleh akreditasi dari Badan Akreditasi Nasonal Perguruan Tinggi atau biasa disingkat BAN-PT. BAN-PT ini merupakan satu-satunya badan akrediatsi yang telah memperoleh wewenang dari Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia (KEMENRISTEKDIKTI) dengan tujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan tinggi, serta meningkatkan relevansi, atmosfer akademik, pengelolaan institusi, efesiensi dan keberlanjutan sebuah perguruan tinggi.

Selain itu, beberapa prodi di Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) juga telah memiliki akreditasi BAN-PT dalam penilaian terhadap kelayakan dan pemeringkatan suatu program studi atau jurusan yang digunakan sebagai pengakuan dari badan atau instansi yang lain. Kebanyakan dari beberapa mahasiswa yang ingin mendaftar di sebuah perguruan tinggi masih belum mengerti akreditasi program studi yang ingin ia ambil, oleh sebab itu di bawah ini akan kita bahas mengenai akreditasi program studi di Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) sebagai berikut:

Daftar Aktreditasi Jurusan UNDIKSHA Universitas Pendidikan Ganesha

NO PROGRAM STUDI JENJANG AKREDITASI
1 Pelatihan Olahraga Pariwisata D-III B
2 Manajemen Pendidikan S2 C
3 Pendidikan Bahasa Jepang D-III B
4 Akuntansi D-III B
5 Teknologi Pembelajaran S2 B
6 Pendidikan IPA S2 B
7 Pendidikan Matematika S2 B
8 Akuntansi S1 B
9 Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi S1 A
10 Pendidikan Matematika S1 B
11 Pendidikan Geografi S1 B
12 Pendidikan Sejarah S1 B
13 Pendidikan Seni Rupa S1 B
14 Penelitian dan Evaluasi Pendidikan S2 B
15 Pendidikan Ekonomi S1 B
16 Analis Kimia D-III B
17 Pendidikan Kimia S1 B
18 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini S1 B
19 Pendidikan Guru Sekolah Dasar S1 B
20 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia S1 B
21 Pendidikan Bahasa Jepang S1 B
22 Bahasa Inggris D-III B
23 Pendidikan Kepelatihan Olahraga S1 B
24 Perhotelan D-III B
25 Ilmu Keolahragaan S1 B
26 Pendidikan Teknik Elektro S1 B
27 Pendidikan Kesejahteraan Keluarga S1 B
28 Pendidikan Teknik Informatika S1 B
29 Pendidikan Biologi S1 B
30 Budidaya Kelautan D-III B
31 Manajemen S1 B
32 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan S1 B
33 Pendidikan Bahasa Inggris S1 B
34 Bimbingan dan Konseling S1 B
35 Teknologi Pendidikan S1 B
36 Administrasi Pendidikan S2 B
37 Pendidikan Dasar S2 B
38 Desain Komunikasi Visual D-III C
39 Pendidikan IPA S1 B
40 Pendidikan Fisika S1 B
41 Pendidikan Bahasa Bali S1 B
42 Pendidikan Bahasa Inggris S2 B
43 Manajemen Informatika D-III B
44 Pendidikan Bahasa S2 B
45 Pendidikan Bahasa S3 C
46 Pendidikan Dasar S3 B
47 Teknik Elektronika D-III B
48 Ilmu Komputer S2 B
49 Ilmu Hukum S1 B
50 Pendidikan Teknik Mesin S1 B

Sekian informasi yang bisa kami sampaikan menganai akreditasi prodi UNDIKSHA yang anda butuhkan. Akreditasi jurusan dan prodi diatas, dapat berubah tanpa adanya pemberitahuan kepada pembaca sekalian. Namun perbaruan akreditasi prodi di UNDIKSHA dapat diketahui secara langsung melalui laman website BAN-PT dan informasi pada laman website kampus yang bersangkutan.